Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Brawijaya (UB) resmi menjalin kerja sama dengan Sanggar Wira Damai, Selangor Malaysia melalui penandatangan nota kesepahaman (MoA) pada tanggal 3 Juni 2024. Menindaklanjuti kerjasama tersebut, Departemen Matematika FMIPA UB melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat sebagai salah satu implementasi kerjasama. Pengabdian Masyarakat ini berfokus pada untuk meningkatkan kualitas pembelajaran matematika, khususnya dalam bidang aritmetika dasar, bagi anak-anak Sekolah Dasar di Sanggar Wira Damai, yang dilaksanakan pada Selasa, 13 Agustus 2024, di Malaysia.
Dr. Sa`adatul Fitri, S.Si., M.Sc., selaku Ketua Departemen Matematika FMIPA UB menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari komitmen Departemen dalam Pengabdian kepada Masyarakat. “Kami melihat adanya kebutuhan untuk memperkuat fondasi matematika anak-anak, terutama mereka yang mungkin menghadapi tantangan khusus dalam pembelajaran,” ujarnya.
Sementara itu, Bapak Shohenuddin, M.Ed, selaku Kepala Sanggar Wira Damai, mengungkapkan apresiasinya atas terlaksannya kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan Departemen Matematika FMIPA UB. Kerja sama ini diharapkan dapat membantu meningkatkan motivasi dan pemahaman anak-anak kami dalam belajar matematika,” katanya.
Program kerja sama ini menerapkan metode “bermain sambil belajar” yang dirancang khusus untuk meningkatkan minat dan pemahaman anak-anak terhadap konsep matematika dasar. Dr. Sa`adatul Fitri, yang juga menjadi ketua tim pengabdian menjelaskan, “Kami menggunakan beberapa permainan edukatif yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga efektif dalam menanamkan konsep-konsep aritmetika dasar.”
Salah satu aspek penting dari program ini adalah penilaian lanjutan untuk mengidentifikasi tingkat pemahaman setiap anak. Hal ini akan membantu tim pengajar untuk menyesuaikan materi dan metode pembelajaran sesuai kebutuhan individual. “Kami berharap setiap anak mendapatkan pembelajaran yang sesuai dengan tingkat pemahamannya,” tambah Prof. Drs. Mohamad Muslikh, M.Si., Ph.D., salah satu an
ggota tim pengabdian.
Kerja sama ini sejalan dengan visi misi Fakultas MIPA UB dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya dalam aspek peningkatan kualitas pendidikan. Ratno Bagus Edy Wibowo, S.Si.,M.Si.,Ph.D., selaku Dekan FMIPA UB menyatakan dukungannya terhadap kegiatan ini. “Ini adalah langkah konkret sivitas akademika FMIPA dalam berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga di tingkat regional maupun internasional,” ujarnya.
Melalui kerja sama ini, diharapkan dapat tercipta model pembelajaran matematika yang efektif dan menyenangkan, yang nantinya bisa diadaptasi dan diterapkan di berbagai konteks pendidikan dasar dimanapun. Lebih jauh, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat hubungan antara FMIPA UB dengan Sanggar Wira Damai Malaysia dalam bentuk Pengabdian Kepada Masyarakat Mahasiswa(PKM) dan membuka peluang untuk kolaborasi lebih lanjut di masa depan.